Trip Karimunjawa Keberangkatan Dari Semarang
Open Trip Karimunjawa Keberangkatan dari Semarang – Pulau Karimunjawa merupakan gugusan kepulauan yang terletak di sebelah utara pulau Jawa, tepatnya di bagian utara Kota Jepara, Jawa Tengah, Indonesia. Kepulauan ini terdiri dari 27 gugusan pulau, dan hanya 5 pulau saja yang hingga saat ini dihuni oleh masyarakat.
Daftar Isi
ToggleKarimunjawa memiliki keindahan alam serta pemandangan sangat memukau, baik pemandangan pantainya yang berpasir putih dengan air lautnya yang jernih hingga pesona terumbu karang dibawah lautnya yang beraneka warna dan ragam.
Keunikan Open Trip Karimunjawa
Open Trip Karimunjawa adalah paket perjalanan wisata yang menyediakan kesempatan bagi wisatawan individu atau kelompok kecil untuk menikmati keindahan Karimunjawa tanpa harus merencanakan segalanya secara detail.
Berbeda dengan paket wisata reguler, open trip ini menggabungkan beberapa peserta dari berbagai latar belakang, sehingga memungkinkan para peserta untuk berkenalan dengan orang baru dan memperluas jaringan sosial.
Keberangkatan dari Semarang ke Pulau Karimunjawa
Rute perjalanan open trip Karimunjawa keberangkatan dari Semarang umumnya meliputi beberapa tujuan menarik di pulau-pulau utama. Berikut adalah rute perjalanan yang akan diikuti:
Hari 1: Penjemputan dan Penyeberangan
Peserta berkumpul di simpang 5 semarang pada pukul 04.00 pagi hari untuk kami jemput yang nantinya akan kami bawa menuju pelabuhan Kartini Jepara.
Setibanya para rombongan di Pelabuhan Jepara, tiket kapal kami bagikan kepada rombongan yang akan berangkat menuju Karimunjawa menggunakan kapal feri atau kapal cepat. Perjalanan ini dapat memakan waktu sekitar 4 hingga 5 jam untuk kapal feri dan 2 hingga 2.5 jam bagi yang menggunakan kapal cepat, estimasi waktu perjalanan tergantung pada cuaca dan kondisi laut.
Baca Juga: Jadwal kapal karimunjawa
Hari 2: Snorkeling di Menjangan Besar dan Menjangan Kecil
Pulau Menjangan Besar dan Menjangan Kecil adalah destinasi snorkeling yang populer di Karimunjawa. Peserta akan diajak berkeliling pulau-pulau ini untuk menikmati keindahan bawah lautnya yang memukau. Terumbu karang dan berbagai ikan warna-warni akan menyambut para peserta dengan pemandangan yang luar biasa.
Explorasi Spot Terumbu Karang dan Ikan Hias
Pada jam 14.00 peserta akan kami ajak untuk eksplorasi keindahan bawah laut Pulau menjangan kecil. Pada lokasi ini sangat terkenal dengan keindahan bawah lautnya. Kami juga telah menyiapkan photo digital untuk mendokumentasikan segala kegiatan liburan anda di bawah laut lokasi spot terumbu karang dan ikan hias tersebut.
Berenang dengan Hiu dan Menikmati Sunset
Setelah puas snorkeling di spot terumbu karang, berikutnya kami akan mengajak Anda untuk mengunjungi penangkaran ikan hiu yang terdapat di Pulau menjangan besar. Bukan hanya sekedar mengunjungi dan melihat dari atas, bagi peserta yang mempunyai keberanian maka kami juga mempersilakan untuk turun kepenangkaran dan berenang bersama ikan-ikan hiu yang terdapat di penangkaran.
Dan setelah puas dengan agenda wisata berenang dengan ikan hiu, para peserta kami ajak untuk menuju lokasi selanjutnya yaitu lokasi tepat untuk menikmati suasana sunset di Karimunjawa.
Berbaur dengan Pribumi Karimunjawa di malam hari
Mengunjungi Pulau Karimunjawa bukan hanya tempat-tempat wisatanya saja yang indah, Pada pulau ini juga memiliki penghuni pribumi lokal yang ramah. Pada saat malam telah tiba para peserta wisata Karimunjawa akan kami ajak untuk pergi ke Alun-alun Karimunjawa untuk berbaur dengan mereka.
Selain mengobrol dengan pribumi lokal, jika Anda memiliki minat untuk membeli pernak-pernik buah tangan khas pribumi yang rata-rata terbuat dari bahan kayu stigi hingga akar bahar yang sudah terkenal keunikannya, Anda juga dapat mencoba mencicipi olahan ikan fresh tangkapan nelayan Karimunjawa yang dijajakkan di Alun-alun Karimunjawa.
Hari 3: Jalan-jalan pagi dan Kembali ke Semarang
Pagi hari di hari terakhir akan diisi dengan pendakian ringan ke Bukit Jokotuwo, sebuah bukit kecil yang menawarkan pemandangan matahari terbit yang memukau. Setelah menikmati sunrise, rombongan akan kembali ke penginapan untuk sarapan. Kemudian, peserta akan bersiap-siap untuk pulang ke Semarang menggunakan kapal feri atau kapal cepat melalui pelabuhan Kartini Jepara.
Biaya Open Trip Karimunjawa Dari Semarang
Dengan fasilitas lengkap liburan Karimunjawa merupakan opsi pilihan tepat untuk Anda jika memiliki rencana liburan ke pantai dengan pemandangan yang indah. Adapun biaya open trip Karimunjawa dengan keberangkatan dari Semarang bervariasi tergantung dengan penginapan dan jenis kapal yang akan Anda pilih. Agar kami dapat memahami keinginan anda maka silakan berkonsultasi dengan tim support kami.
Kesimpulan:
Open trip Karimunjawa dari Semarang merupakan alternatif yang menarik bagi para wisatawan yang ingin menikmati keindahan pulau-pulau Karimunjawa tanpa harus mengatur segalanya secara mandiri.
Dengan rute perjalanan yang telah diatur dan fasilitas yang terpenuhi, peserta dapat fokus menikmati liburan mereka dan menciptakan kenangan tak terlupakan di surga tersembunyi di Laut Jawa ini.
Bagi Anda yang menyukai petualangan keindahan alam, Open Trip Karimunjawa keberangkatan dari Semarang dapat menjadi pilihan yang tepat untuk liburan berikutnya.
Kami mempunyai banyak pilihan open trip karimunjawa dengan berbagai macam fasilitas dan akomodasi dari termurah hingga yang berkelas. Silakan kemunikasikan rencana liburan Anda dengan kami. Berikut beberapa pilihan terbaik untuk termurah dan berkelas:
Comment